

Jakarta, CNN Indonesia — Ratusan mahasiswa yang tergabung Gerakan Rakyat Menggugat menggelar demo menolak Undang-undang Cipta Kerja (UU Ciptaker) di depan DPRD Jawa Tengah, Semarang, Kamis (13/4).
Dari pantauan CNNINdonesia.com di lapangan, mahasiswa dari berbagai kampus memadati jalan depan DPRD Jateng. Terjadi aksi saling dorong antara mahasiswa dengan aparat kepolisian.
Mereka mendesak masuk ke Gedung DPRD Jateng, namun dihalau pagar kawat berduri dan aparat yang telah membawa tameng. Mobil water cannon juga disiagakan.
Mahasiswa terus mencoba merangsek masuk dan berusaha menjebol kawat berduri yang membentang di depan Gedung DPRD Jateng. Aksi dorong-dorongan tak terhindarkan.
Sumber : https://www.cnnindonesia.com
Baca Selengkapnya Disini