

KUALA LUMPUR – Link live streaming RCTI Plus laga final Grup B Piala AFF 2022. Laga akan digelar serentak pada Selasa (3/1/2023) pukul 19.30 WIB.
Perebutan tiket semifinal masih seru. Pasalnya, tiga tim berpeluang lolos ke empat besar yakni Vietnam, Singapura, dan Malaysia.
Saat ini, Vietnam dan Singapura berada di posisi pertama dan kedua Grup B dengan nilai tujuh poin. Sedangkan Malaysia mengekor di urutan ketiga dengan koleksi enam poin.
Pada laga final ini, Vietnam akan menghadapi Myanmar di Stadion My Đinh. Merujuk pada rekor pertemuan yang dikutip dari AiScore, The Golden Star lebih diunggulkan untuk menang.
Selain bermain di hadapan pendukungnya, Vietnam tak pernah kalah dalam tujuh pertemuan terakhir melawan Myanmar. Dengan kata lain, peluang bertemu timnas Indonesia di babak semifinal Piala AFF 2022 cukup besar.
Bagi penggemar yang ingin mengetahui laga final Grup B Vietnam versus Myanmar, bisa disaksikan melalui RCTI plus live streaming. Tonton di SINI.
Pada laga lainnya, Malaysia akan menghadapi Singapura di Stadion Nasional Bukit Jalil. Laga ini diprediksi akan berlangsung dengan tensi tinggi mengingat The Lions punya rekor bagus melawan Malaya Tigers.
seperti diketahui, dalam lima pertemuan terakhir, Singapura hanya sekali kalah melawan Malaysia. Artinya, tekanan akan berada di pundak para pemain Harimau Malaya saat menjamu pasukan Takayuki Nishigaya.
Untuk mengetahui seberapa sengit persaingan memperebutkan tiket babak semifinal Piala AFF 2022, para penggemar bisa menyaksikan melalui live streaming RCTI Plus. Tonton di SINI.
SUMBER : SINDONEWS