Tag: Baharada E

Pengacara: Sambo Perintah ‘Pukul Chad’ Tidak Logis, seperti Adu Tangan
NASIONAL

Pengacara: Sambo Perintah ‘Pukul Chad’ Tidak Logis, seperti Adu Tangan

Sambo Perintah 'Hajar Chad' Ferdy Sambo mengaku memberikan perintah 'hajar Chad' kepada Bharada Richard Eliezer terkait penembakan Briptu Yosua. Pengacara Richard Eliezer, Ronny Talapessy menilai pernyataan Sambo tidak masuk akal."Pernyataannya terkait kalau dia hanya menembak, apa artinya FS tahu Ricad memegang senjata? Nah, kalau FS bilang pukuli saja, itu konotasinya seperti adu tangan, pakai kaki," kata Ronny ketika dihubungi, Rabu (7/12/2022). Sementara itu, kata Ronny, Ferdy Sambo sendiri yang menanyakan apakah Yosua melakukan perlawanan, lalu menembak. Ronny menilai, hal itu membuktikan Sambo sadar anak buahnya memiliki senjata. "Sedangkan di sisi lain Saguling dia mengatakan akan menembak saja. Jadi, dari penilaian kami, dia sadar bahwa anak buahnya bersenjata," ujarnya. ...